Selasa, 13 Agustus 2024 | Safecare Admin
Pekerja kantoran mana suaranya? Yap, banyak pekerja kantoran yang tak berolahraga dengan alasan tidak adanya waktu akibat terlalu sibuk. Padahal olahraga bisa dilakukan kapan saja dan dengan gerakan sederhana. Salah satunya aktivitas naik turun tangga, yang juga punya banyak manfaat untuk kesehatan.
Bagi Anda yang berkantor di gedung tiga lantai dan tanpa lift, ini tentu merupakan kabar yang sangat baik. Sebab, olahraga sendiri sangatlah penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan kekuatan tulang.
Melansir dari Mayo Clinic, naik turun tangga termasuk alam praktik aktivitas harian yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Bahkan, ketika Anda naik turun tangga selama 15 menit, setidaknya dapat membakar 65 kalori dalam tubuh, loh.
Lantas bayangkan seberapa banyak yang bisa Anda peroleh jika melakukannya secara rutin?
Berikut penjelasan soal manfaat naik turun tangga untuk kesehatan yang perlu Anda tahu!
Berdasarkan berbagai artikel kesehatan dan penelitian, berikut ini enam manfaat naik turun tangga untuk kesehatan. Langsung simak, yuk, Safeian!
Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa kebiasaan naik turun tangga bermanfaat untuk kesehatan sistem kardiovaskular. Khususnya untuk menguatkan jantung dan paru-paru.
Bahkan aktivitas naik turun tangga ini termasuk dalam Latihan kardio, yang bisa meningkatkan fungsi jantung dan paru-paru. Dengan demikian, aliran darah dan oksigen ke seluruh tubuh juga akan lebih lancer.
Sehatnya sistem organ kardiovaskular ini juga akan menghindarkan Anda dari penyakit jantung, menurunkan faktor risiko stroke, hingga tekanan darah tinggi.
Menurut Alodokter.com, dikatakan sebuah studi menunjukkan bahwa orang yang membiasakan diri naik turun tangga 3–5 kali seminggu memiliki risiko terkena stroke 30 persen lebih rendah dibandingkan orang yang jarang olahraga.
Selain itu, menurut laman Dinas Kesehatan Provinsi Yogyakarta, pun menyebutkan bahwa naik turun tangga bisa memperkuat jantung dan membuatnya tidak mudah Lelah. Pernapasan yang juga akan terlatih ini pun akan membuat Anda tidak mudah terserang asma atau sesak napas.
Tak hanya itu, naik-turun tangga pun membuat rencana diet Anda makin maksimal dengan membantu menyeimbangkan kadar gula darah. Dengan stabilnya gula darah, maka kolesterol dalam darah juga akan berkurang, yang tentunya sangat bagus untuk kesehatan kardiovaskular.
Manfaat naik turun tangga untuk kesehatan selanjutnya adalah membantu menguatkan otot. Ini terjadi karena saat naik turun tangga, otot di seluruh tubuh Anda akan ikut aktif bergerak.
Mulai dari otot kaki, paha, lengan, hingga punggung Anda. Sehingga, pergerakan ini akan membuat otot menjadi lebih kuat, fleksibel, dan sehat.
Meski begitu, saat naik turun tangga, pastikan Anda tidak berlari dan lakukan dengan hati-hati. Dengan begitu, Anda tidak akan keseleo, jatuh, ataupun mengalami cedera yang justru bisa merugikan Anda.
Telah kita singgung sebelumnya, bahwa berolahraga bisa membantu membakar kalori tubuh. Bahkan, secara spesifik dikutip dari Mayo Clinic, jumlah yang dibakar bisa sampai 95 kalori per 15 menit naik turun tangga.
Kondisi ini terjadi karena saat naik turun tangga, metabolisme tubuh akan berjalan dengan baik dan meningkatkan pembakaran lemak. Wow, kabar baik untuk Anda yang sedang menjalani diet dan ingin menurunkan berat badan!
Melansir dari Alodokter, naik turun tangga pun menjadi salah satu olahraga yang baik untuk menurunkan berat badan, loh.
Naik turun tangga juga sangat membantu dalam meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh. Sebab saat Anda melakukan aktivitas ini, Anda harus memperhatikan langkah dengan tepat untuk mencegah terjadinya kecelakaan.
Sehingga terjadi keseimbangan dan koordinasi yang baik antara otak dan otot-otot tubuh yang terlibat. Keseimbangan dan koordinasi ini sangatlah penting, terutama bagi Anda yang pernah mengalami penurunan keseimbangan berdasarkan usia atau penyebab lainnya.
Selain memiliki manfaat baik untuk otot, naik turun tangga juga dapat membantu meningkatkan kesehatan tulang Anda, loh.
Bahkan dikatakan juga bahwa naik turun tangga ini dapat mengurangi risiko osteoporosis.
Mengutip dari studi oleh Universitas Duke, dikatakan bahwa terdapat korelasi kuat antara menaik tangga dan kepadatan tulang pada orang pasca-menopause.
Melansir dari Alodokter.com, terdapat penelitian lain juga yang menunjukkan bahwa lansia yang rutin berolahraga, dalam hal ini naik turun tangga, tampak lebih bugar dan dapat menjalani aktivitas harian mereka secara mandiri.
Meskipun sekilas terlihat melelahkan, sehingga membuat Anda malas untuk naik tangga berulang kali selama beraktivitas seharian. Rupanya, aktivitas olah fisik ini justru bisa membantu meningkatkan stamina dan energi Anda, loh.
Ini karena, saat Anda naik turun tangga, oksigen dan nutrisi akan mengalir lancar ke jantung dan paru-paru. Sehingga meningkatkan sistem kardiovaskular, daya tahan, dan membuat stamina Anda lebih baik secara keseluruhan. Bayangkan kalau Anda melakukannya setiap hari!
Selain itu, naik turun tangga juga mampu meringankan stress dan menjaga Kesehatan mental Anda. Sebab, kegiatan ini dapat membantu tubuh untuk melepaskan hormon endorphin yang memberikan perasaan senang dan tenang.
Lewat hormone ini juga, Anda akan jadi lebih fokus dan berkonsentrasi saat bekerja. Menarik, bukan?
Selain keenam manfaat naik turun tangga untuk kesehatan di atas, sebenarnya ada banyak efek baik lainnya dari aktivitas ini untuk tubuh Anda. Seperti membantu memelihara kesehatan otak, membuat Anda menjadi lebih mudah berpikir positif, meningkatkan metabolism tubuh, dan lainnya.
Baca Juga Untuk Ibu Hamil: Apa Manfaat Naik Turun Tangga untuk Kesehatan?
Sama halnya dengan ketika Anda berolahraga, naik turun tangga juga bisa menguras energi dan membuat tubuh terasa kaku atau pegal. Apalagi dengan sepatu formal yang tak cocok sama sekali untuk kegiatan aktif.
Kalau hal ini Anda biarkan berlarut-larut, tentu otot-otot kaki akan menegang dan terasa nyeri. Tak hanya mengganggu waktu produktivitas Anda, kondisi ini juga sangat mungkin terjadi di malam hari dan membuat tidur tak nyaman.
Nah, jika begini apa yang harus dilakukan?
Tak perlu panik. Anda bisa menggunakan Safe Care Minyak Angin Aromatherapy Strong Roll On untuk meredakan pegal pada kaki. Kombinasi menthol, camphor, patchouli, dan methyl salicylate memberikan rasa panas yang melegakan pada kaki dan membantu relaksasi ketegangan otot.
Tak hanya itu, aroma citrus-nya yang khas juga memberikan aroma segar yang akan membantu meningkatkan mood Anda, serta meringankan rasa nyeri pada kepala.
Kemasannya yang mungil dan berupa roll on juga mempermudah pengaplikasian produk dimanapun dan kapanpun Anda membutuhkannya. Hebat banget, kan? Yuk, beli Safe Care Minyak Angin Aromatherapy Strong Roll On di toko atau swalayan terdekat dari rumah Anda sekarang juga!
Sumber:
Login dahulu untuk membuat komentar
Belum ada komentar