Resolusi Tahun Baru 2020 untuk Hidup yang Lebih Sehat

Rabu, 25 Desember 2019 | Safecare Admin





Tahun baru selalu identik dengan perubahan baru pula. Orang berbondong-bondong memikirkan resolusi apa yang dilakukan untuk menyambut tahun baru. Apakah ingin lebih mandiri? Ataukah ingin mengurangi prokrastinasi? Banyak sekali pilihan resolusi yang bisa kamu ambil, salah satunya adalah merubah pola hidup menjadi lebih sehat.

Akibat aktivitas yang banyak, terkadang kita lupa untuk menjaga kesehatan. Pada tahun 2020 ini, mari memiliki resolusi tahun baru untuk hidup yang lebih sehat! Apa saja sih yang bisa dilakukan untuk meperbaiki kesehatan? Yuk, simak poin-poin di bawah ini.

 

Konsumsi makanan yang lebih beragam

Tubuh memerlukan banyak nutrisi untuk menjalani aktivitas sehari-hari. Apabila kamu mengkonsumsi jenis makanan yang itu-itu saja, maka tubuh tidak mendapatkan cukup nutrisi untuk menjalani hari. Akibatnya, kamu bisa mudah lelah dan capai.

Usahakan untuk menambah ragam makanan untuk dikonsumsi sehari-harinya. Di tahun 2020 ini, kamu akan memakan lebih banyak jenis makanan sehingga nutrisimu terpenuhi. Porsi makanan sehari-hari usahakan untuk terdiri dari 4 sehat dan 5 sempurna.

 

Kurangi konsumsi alkohol

Tentunya segala sesuatu yang berlebihan itu tidaklah baik. Apabila mengkonsumsi alkohol terlalu sering, tentunya akan berakibat fatal bagi tubuh. Tubuh akan rentan terkena berbagai jenis penyakit kronis, seperti gangguan hati, penyakit kanker, dan penyakit jantung.

Selain mempengaruhi kesehatan fisik, konsumsi alkohol yang berlebihan juga dapat mempengaruhi kesehatan mental seseorang. Seseorang dapat mengalami gangguan jiwa yang serius, yaitu depresi, kecemasan, hingga skizofrenia. Oleh karena itu, mari kurangi konsumsi alkohol di tahun 2020 ini untuk tubuh yang lebih sehat!

 

Hindari mengkonsumsi lemak trans

Lemak memang salah satu nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk sehari-hari. Namun mengkonsumsi lemak yang berlebihan tentunya berisiko bagi tubuh. Banyak penyakit yang dapat disebabkan dari konsumsi lemak yang berlebihan, seperti penyakit jantung, stroke, dan obesitar.

Lemak yang harus dihindari adalah lemak trans. Lemak tipe ini dapat meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit jantung. Selain itu, lemak trans menurunkan kadar kolestrol baik dan meningkatkan kolestrol jahat di waktu yang sama. Lemak trans banyak ditemui di makanan yang digoreng.

 

Olahraga secara teratur

Saat menjalani aktivitas padat sehari-hari, rasanya tubuh sudah terlalu capai untuk melakukan olahraga. Waktu luang lebih baik dihabiskan untuk beristirahat sambil menonton TV series favorit. Padahal sebenarnya olahraga merupakan kegiatan krusial untuk mempertahankan tubuh sehat dan bugar.

Eits, jangan salah. Olahraga tidak melulu harus mengeluarkan tenaga banyak dan semakin melelahkan badan. Kamu dapat melakukan aktivitas olahraga yang ringan, namun terapkanlah secara teratur. Setiap pagi setelah bangun tidur, kamu bisa menyempatkan waktu hanya 10 hingga 15 menit untuk lari pagi. Kamu juga dapat mengikuti gerakan olahraga lewat video-video online di waktu luangmu.

 

Olahraga teratur juga dapat menghindarkan tubuh terserang berbagai jenis penyakit. Tubuh biasanya sering terserang penyakit seperti demam, flu, pilek, dan lain-lain. Saat terserang penyakit, kamu dapat menggunakan minyak angin dari Safe Care untuk memastikan tubuh tetap hangat. Namun daripada mengobati, lebih baik mencegah penyakit menyerang tubuh kita!

 

Lakukan resolusi tersebut dengan konsisten, maka hasilnya pun pasti terlihat. Selamat mencoba, Safeian!

Tulis Komentar

Login dahulu untuk membuat komentar

Komentar

Belum ada komentar