Rabu, 8 Juni 2022 | Safecare Admin
Film Horor Indonesia memiliki daya tarik tersendiri bagi kalangan penggemarnya. Ini dikarenakan alur cerita serta penataan visual yang super horor, juga akting pemain yang sangat baik. Dari sekian banyak judul film Horor Indonesia yang ada, ternyata beberapa di antaranya sukses mendunia. Penasaran apa saja? Berikut daftar lengkapnya!
Film horor berjudul Rumah Dara rilis pada tahun 2009 dan dibintangi oleh sederet artis papan atas diantaranya dibintangi oleh Shareefa Daanish dan Julie Estelle sebagai tokoh utama. Selain itu, ada sederet aktor maupun aktris yang tak kalah terkenal ikut andil dalam film ini seperti Arifin Putra, Ario Bayu, Imelda Therinne, Ruli Lubis, Sigi Wimala, Daniel Mananta, Mike Muliadro dan Dendy Subangil. Film ini menceritakan tentang sekelompok pemuda yang sedang terjebak di sebuah rumah pembunuh misterius yang bernama Dara.
Banyak kejanggalan dan hal-hal misterius di dalam film ini hingga pada akhirnya mereka menetahui bahwa mereka tahu bahwa Dara dan keluarga menjalankan bisnis jual organ tubuh manusia secara ilegal. disutradarai oleh The Mo Brothers. Film ini juga meraih banyak penghargaan salah satunya Jakarta International Film Festival (Film Indonesia Terbaik). Tidak hanya tayang di Indonesia, Rumah Dara juga tayang diberbagai Negara seperti di Eropa, Amerika, dan Singapura.
Di tahun yang sama muncul satu film horor terbaik Indonesia, ya Pintu Terlarang. Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan judul satu film ini, kan? Film yang menceritakan tentang kisah seorang pematung sukses bernama Gambir yang terlihat memiliki kehidupan sempurna. Gambir memiliki istri yang cantik, ibunya yang baik, serta dua temannya, Rio dan Dandung. Gambir terkenal berkat karya patung bertema wanita hamil yang tampak hidup.
Di balik kesuksesan Gambir, ternyata tersimpan rahasia gelap yang mengerikan yaitu terdapat janin hasil aborsi di dalam setiap patung buatannya. Film yang disutradarai oleh Joko Anwar dan dibintangi oleh Fachri Albar dan Marsha Timothy ini berhasil mendapatkan kritik positif dari penikmat film di Indonesia maupun mancanegara. Film ini memenangkan penghargaan Film Terbaik di Pucheon International Fantastic Film Festival di Korea Selatan. Keren banget, ya!
Masih dengan sutradara yang sama, Joko Anwar menggarap sebuah film yang sukses di pasaran, baik domestik ataupun mancanegara. Film yang berhasil meraup lebih dari 4 juta penonton ini mengkisahkan tentang seorang anak perempuan yang berjuang untuk menyembuhkan penyakit misterius ibunya namun terkendala masalah finansial keluarga. Dengan berbagai macam perjuangan untuk menghasilkan uang, namun upaya keluarga untuk membuat sang ibu sembuh dari penyakitnya gagal setelah Rini menemukan sang ibu terjatuh di lantai kamarnya dan mengembuskan napas terakhir.
Kematian Mawarni (si Ibu) adalah awal teror yang dialami keluarga. Pasalnya, Mawarni pun dikatakan telah mengikuti sebuah sekte pemuja setan demi mendapatkan keturunan. Pengabdia Setan mendapatkan apresiasi luar biasa dari penonton dan dinominasikan untuk Film Terbaik, Sutradara Terbaik, dan Naskah Terbaik di ajang Molins Film Festival Spanyol.
Berani untuk menonton film-film di atas sendirian? Jangan lupa sambil nonton siapkan permen Safe Care dengan cool sensation yang dapat menghangatkan tubuhmu saat marathon nonton film-film horor tadi!
Login dahulu untuk membuat komentar
Belum ada komentar