Kenapa Punggung Terasa Sakit dan Pegal?

Jumat, 18 Agustus 2023 | Safecare Admin



penyebab-punggung-terasa-sakit-dan-pegal

Punggung sering terasa sakit dan pegal, apa sih penyebabnya? Mungkin banyak orang sering bertanya-tanya penyebab punggung terasa sakit dan pegal di setiap waktu. Meskipun telah diatasi dengan berbagai cara, punggung terasa sakit dan pegal tak kunjung hilang.

Mungkin saja punggung terasa sakit karena posisi duduk yang kurang tepat dan dalam jangka waktu yang lama, mengangkat beban berat, maupun penyebab lainnya. Sakit punggung sering ditAndai dengan nyeri hebat pada bagian punggung belakang hingga terasa tajam dan menusuk sehingga dapat berpengaruh pada jalannya kegiatan sehari-hari.

Rasa sakit pada bagian punggung dapat disebabkan oleh banyak hal. Nah, berikut ini adalah informasi seputar penyebab punggung terasa sakit dan pegal, manakah penyebab yang memicu sakit pada punggung Anda? Yuk, simak ulasannya berikut ini.

 

1. Adanya Cedera Otot

Rasa sakit dan pegal pada punggung sering terjadi karena adanya cedera otot atau tulang belakang. Cedera otot sebagai pemicu nyeri pada bagian punggung belakang dapat terjadi akibat cedera saat berolahraga, kecelakaan berkendara ataupub trauma benda tumpul.

Cedera otot akan membuat penderitanya mengalami nyeri atau sakit yang berkepanjangan pada bagian punggung tengah. Pada kasus yang berat, jika sakit punggung akibat cedera otot diikuti dengan gejala lain seperti inkontinensia, kesemutan , atau mati rasa makan kondisi tersebut akan berpengaruh pada sumsum tulang belakang.

 

2. Akibat Mengangkat Beban Berat

Kenapa punggung terasa pegal dan sakit? Mungkin jawabannya akibat mengangkat beban berat yang Anda lakukakan secara berulang atau terus menerus. Ya, meskipun diawal kegiatan mengangkat beban berat tidak begitu berdampak, namun jika terus dilakukan maka akan menimbulkan nyeri punggung dikemudian hari.

Beban berat yang harus Anda tumpu akan berdampak pada menegangnya bagia otot punggung dan ligament tulang belakang. 

Jika kondisi fisik Anda buruk, sebaiknya menghindari mengangkat beban berat diluar kemampuan fisik Anda. Ketegangan pada area punggung yang berkelanjutan akan berakibat pada kejang otot yang menyakitkan.

 

3. Radang Sendi

Radang sendi atau osteoarthritis dapat menyebabkan punggung sakit secara terus menerus terutama saat digunakan untuk bergerak.

Kenapa hal itu bisa terjadi? Ya, radang sendi sangat mungkin merusak tulang rawan yang berperan sebagai bantalan sendi dalam tubuh, terutama sendi tulang belakang.

Hal tersebut jika tidak diberikan penanganan yang tepat akan berisiko menyebabkan tulang belakang saling bersinggungan dan dapat menimbulkan rasa nyeri punggung saat digunakan untuk bergerak.

Sakit punggung akibat radang sendi ini memang cukup jarang terjadi, namun jika itu terjadi pada Anda maka sebaiknya Anda segera membawanya kepada ahlinya untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

 

4. Pengeroposan Tulang

Penurunan kepadatan tulang atau osteoporosis sering dialami orang lanjut usia, bukan? Ya, secara alami faktor usia dapat mengakibatkan pengikisan tubuh sehingga terjadi penipisan tulang, pengurangan massa otot dan pengurangan cairan persendian pada area tulang belakang.

Kepadatan tulang yang kian menurun menyebabkan tulang keropos mudah retak dan patah. Jika pengeroposan tulang terjadi pada area tulang belakang, maka Anda akan mengalami rasa nyeri yang menusuk pada bagian punggung.

Rasa sakit pada punggung akibat osteoporosis ini dapat terjadi pada siapa saja, namun mereka yang berusia 30 hingga 50 tahun lebih berisiko mengalami sakit punggung ini.

 

5. Lordosis

Lordosis merupakan gangguan postur tubuh yang terjadi akibat posisi tulang belakang bagian bawah atau lumbar melengkung ke depan secara tidak normal. 

Gangguan postur tubuh ini kerap menjadi penyebab datangnya rasa sakit punggung pada anak-anak maupun remaja. Postur tubuh yang tidak ideal membuat punggung terasa sakit dan mudah pegal tanpa ada penyebab pasti.

 

6. Kifosis

Rasa nyeri dan lelah, serta kaku pada area punggung bisa jadi disebabkan oleh masalah kelainan tulang belakang seperti kifosis. Kelainan tulang belakang ini memiliki ciri tulang belakang yang melengkung ke depan dengan melebihi batas normal, biasanya penderita kifosis memiliki postur tubuh membungkuk.

Penderita kifosis akan merasakan nyeri serta kaku pada bagian tulang belakang yang disebabkan oleh radang sendi, postur tubuh yang buruk, maupun pengeroposan tulang belakang.

Pada bayi dan anak-anak, sakit punggung akibat kifosis dapat terjadi karena adanya kegagalan dalam pembentukan tulang belakang maupun postur tubuh.

 

7. Skoliosis

Memiliki kelainan postur tulang belakang akan berdampak pada kenyamanan kondisi punggung. Orang dengan kelainan postur tulang belakang akan lebih berisiko dan sering merasakan sakit ataupun nyeri hebat pada bagian punggung.

Kasus skoliosis merupakan kasus kelainan tulang belakang yang disebabkan karena otot atau saraf tulang belakang tidak dapat berfungsi normal, sehingga tulang belakang memiliki postur melengkung. 

Skoliosis akan berdampak pada kesehatan penderitanya, seperti sering merasakan nyeri punggung utamanya setelah duduk ataupun berdiri terlalu lama, dan mengalami gangguan pernapasan.

 

8. Terkilir

Secara umum, nyeri punggung terjadi akibat adanya jaringan tulang belakang yang terkilir atau tegang. Rasa sakit yang terjadi pada bagian tulang punggung ini biasanya akibat dari olahraga fisik yang berlebihan tanpa adanya pemanasan yang cukup, atau mengangkat benda berat.

Sakit punggung karena terkilir akan menimbulkan rasa nyeri yang tajam dan menusuk, nyeri yang terjadi juga dapat memicu sakit pada bagian kaki, terutama saat penderita mengangkat benda berat atau melakukan aktivitas fisik tertentu.

Oleh karena itu, untuk menghindari nyeri punggung karena terkilir, sebaiknya Anda melakukan pemanasan yang cukup sebelum berolahraga dan membawa barang sesuai dengan kemampuan otot dan tubuh Anda. 

 

9. Postur Duduk Tidak Sesuai

Sering merasa sakit atau nyeri pada punggung bagian bawah? Sudah benarkah posisi duduk Anda? Ya, postur duduk yang salah akan menyebabkan beberapa gangguan kesehatan utamanya rasa nyeri punggung.

Pada saat duduk, seseorang akan menerima tekanan hingga 90 persen. Terlebih saat Anda duduk dengan postur yang salah, maka ketegangan dan ketidak seimbangan pada punggung dan leher akan terjadi dan punggung akan semakin terbebani.

Duduk dalam durasi yang lama akan berpengaruh pada fleksor pinggul dalam posisi yang lebih pendek, sehingga menghambat glute untuk aktif dan memberikan beban pada bagian paha belakang secara tidak normal. Dalam kasus yang lebih serius, seseorang akan mengalami kemiringan panggul anterior sehingga menimbulkan nyeri punggung bagian bawah, mekanika gerakan yang buruk dan masalah tulang belakang lainnya.

Anda bisa membeli dan mendapatkan Minyak Pegal Linu Gading Roll On ukuran 30 ml di Shopee Mall dan Tokopedia.

Itulah berbagai penyebab kenapa punggung terasa sakit dan pegal. Sebagai solusi, Anda bisa Minyak Gading Pegal Linu Roll On 30 ml. Minyak gading pegal linu besutan ini diformulasikan khusus untuk meredakan sakit punggung, pegal-pegal, nyeri persendian, encok dan otot kejang. Selain itu, produk ini juga berkhasiat melemaskan otot dan memperlancar peredaran darah.

Anda bisa mengoleskan Minyak Gading Pegal Linu ini tepat pada bagian tubuh yang terasa sakit, pegal dan/atau linu. Dijamin deh, sensasi hangatnya akan mengusir sakit, pegal dan/atau lina yang Anda rasakan dalam sekejap.

Tulis Komentar

Login dahulu untuk membuat komentar

Komentar

Belum ada komentar