Kenapa Perut Terasa Enek? Ketahui Penyebab, Gejala dan Cara Mencegah

Minggu, 21 Juli 2024 | Safecare Admin



kenapa-perut-terasa-enek

Sebagian besar orang pasti pernah merasakan rasa enek pada perut mereka. Entah itu merasa begah, kembung, mual, dan gejala lain yang tak bisa dijelaskan dengan mudah. Lantas tahukah Anda apa penyebab perut terasa enek tersebut? Serta bagaimana gejala dan pencegahannya?

Perut yang terasa tidak nyaman bisa menjadi gejala umum dari berbagai jenis gangguan pencernaan. Rasa tidak nyaman ini pun dapat terjadi dalam skala ringan maupun parah.

Karena rasa tak nyaman di perut ini pun sangat umum, tentu Anda tidak boleh mengatasinya secara sembarangan. Penting untuk melakukan penanganan pertama untuk meredakan rasa enek tersebut, kemudian menyimak apa saja yang kemungkinan menjadi penyebab kemunculannya.

Nah, Sobat Safeian, dalam artikel ini kita akan membahas lebih jauh mengenai berbagai penyebab perut terasa enek, gejala-gejala pengiringnya, serta bagaimana pertolongan pertama untuk meredakan gejala tersebut. 

Penyebab Perut Terasa Enek

Seperti yang dikatakan sebelumnya, bahwa ada banyak kemungkinan yang menyebabkan perut terasa enek. Menemukan penyebab yang tepat sangat penting dalam penanganan rasa enek pada perut, sehingga pengobatan yang diberikan pun akan lebih efektif.

Adapun berbagai penyebab perut terasa enek antara lain:

1. Makanan dan Pola Makan

Rasa enek di perut dapat muncul akibat pola makan tak teratur dan menu yang tidak sehat. Hal ini dapat memicu refluks asam yang kemudian membuat asam lambung naik ke kerongkongan, beserta partikel makanan.

Tak hanya menimbulkan rasa tak nyaman di perut, kondisi ini umumnya dibarengi dengan rasa mual, perih, serta berbagai gejala lainnya. 

Makanan Berlemak atau Pedas

Makanan berlemak dan pedas dapat menjadi penyebab perut terasa enek. Utamanya pada makanan pedas, senyawa capsaicin yang terdapat pada makanan tersebut dapat mengiritasi lapisan pencernaan. Hal inilah yang membuat perut terasa tak enak, sakit, maupun perih.

Sementara itu, makanan berlemak pun bisa menyebabkan rasa begah dan kembung pada perut. Sebab, jenis makanan ini akan lebih lama tercerna oleh tubuh dibanding makanan dengan kandungan serat, protein, dan karbohidrat kompleks.

Makan Berlebihan

Makan secara berlebihan pun dapat menyebabkan masalah pada pencernaan, serta menimbulkan rasa tidak nyaman di perut. Melansir dari Kompas Health, rasa sakit karena makan terlalu banyak ini bisa muncul karena perut meregang secara berlebihan. 

Karenanya, sangat umum terjadi pada seseorang yang makan secara berlebihan akan mengalami kram perut.

Peregangan ini pun dapat terjadi karena bakteri yang ada di saluran cerna sedang berusaha menghaluskan partikel makanan. Kondisi ini memicu produksi gas, menyebabkan kembung, hingga menimbulkan rasa tak enak dan sakit pada perut mereka.

Makan Terlalu Cepat

Tak hanya itu, mengunyah makanan Anda terlalu cepat pun dapat menimbulkan rasa enek di perut. Ini karena, makanan yang dicerna tak tercacah dengan baik, yang kemudian membuat sistem bekerja lebih keras untuk menghaluskannya.

Intoleransi Makanan

Rasa enek di perut pun dapat terjadi karena intoleransi makanan, yang ditandai dengan kondisi perut yang kembung dan begah. Intoleransi makan ini dapat dipicu oleh beberapa jenis sumber pangan, misalnya:

  • Sayur dan buah-buahan tertentu yang mengandung gula.
  • Minuman dan makanan yang mengandung pemanis buatan.
  • Serta susu dan produk olahannya, akan berdampak buruk pada penderita intoleransi laktosa.

2. Kondisi Medis

Selain disebabkan oleh makanan, rasa enek di perut pun dapat terjadi akibat kondisi medis tertentu, seperti:

Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)

GERD atau disebut juga sebagai penyakit asam lambung adalah jenis gangguan pencernaan yang umum terjadi pada masyarakat Indonesia. Penyakit ini dapat memberikan gejala seperti mual, rasa panas di ulu hati, rasa masam dan pahit pada mulut serta tenggorokan, juga disertai kembung.

Rasa enek yang Anda rasakan di perut bisa saja menjadi gejala dari kambuhnya penyakit GERD ini. Namun untuk diagnosis yang lebih akurat, Anda bisa langsung berkonsultasi dengan dokter.

Infeksi Saluran Pencernaan

Infeksi saluran pencernaan juga dapat menimbulkan rasa enek di perut. Penyakit ini terjadi karena adanya virus atau bakteri yang menyerang saluran pencernaan. Kondisi ini diawali dengan muntah, diare, dan mual, yang menimbulkan rasa enek di perut.

Gastritis

Gastritis merupakan kondisi dimana terjadi peradangan pada dinding lambung, sehingga dapat menyebabkan rasa nyeri dan panas pada ulu hati. Penyakit ini terjadi karena mengonsumsi obat-obatan tertentu, infeksi bakteri, meminum minuman beralkohol secara berlebihan, dan banyak lainnya.

Ulkus Peptikum

Dikenal juga dengan tukak lambung, penyakit ini merupakan pengembangan dari gastritis (peradangan dinding lambung) yang tidak ditangani dengan baik. Tukak atau luka pada dinding lambung ini dapat menyebabkan pendarahan, serta menyebabkan rasa nyeri yang sangat pada perut penderitanya.

Migrain

Migrain perut juga bisa menjadi penyebab rasa tak nyaman pada pencernaan Anda. Biasanya penyakit ini akan terjadi berulang dan berlangsung selama 1 hingga 72 jam.

Penderita pun akan mengalami berbagai gejala seperti nyeri di bagian tengah perut, rasa sakit yang sedang hingga berat, mual dan muntah, dan banyak lainnya.

3. Faktor Psikologis

Faktor psikologis pun bisa menyebabkan rasa enek di perut. Misalnya ketika Anda stres dan merasa sangat tertekan, otot-otot di perut akan menegang dan menimbulkan rasa tak nyaman.

4. Kehamilan

Kehamilan pun dapat menjadi faktor yang menyebabkan rasa enek di perut. Hal ini terjadi karena perubahan hormon dan kondisi tubuh ibu, yang sangat memungkinkan terjadinya morning sickness. Bahkan ibu hamil pun sangat rentang mengalami penyakit asam lambung atau GERD, loh.

5. Efek Samping Obat

Beberapa jenis obat-obatan tertentu bisa menyebabkan rasa enek  pada perut, seperti begah atau bahkan mual. Misalnya obat-obatan yang diberikan untuk perawatan kanker bisa memberikan gejala serupa.

Gejala yang Menyertai Perut Enek

Beberapa gejala yang umumnya menyertai rasa enek pada perut antara lain:

  1. Perasaan ingin muntah dan kembung pada perut.
  2. Peningkatan sensitivitas pada aroma atau jenis makanan tertentu.
  3. Selera makan yang menurun bahkan menghilang.
  4. Terjadi perubahan suhu tubuh, misalnya menggigil.
  5. Muncul keringat dingin atau berkeringat secara berlebihan dan tak wajar.
  6. Rasa mual yang datang dan pergi, atau bahkan menetap selama beberapa Waktu.
  7. Merasa pusing atau melayang.

Cara Mencegah Perut Terasa Enek

Selain memberikan rasa tak nyaman, perut yang terasa enek ini pasti dapat menganggu aktivitas harian Anda. Juga dapat menjadi penanda sistem pencernaan Anda jadi tidak baik-baik saja.

Nah, Sobat Safeian tak perlu khawatir, karena ada beberapa tips mencegah perut terasa enek yang bisa Anda coba, yakni:

1. Pola Makan Sehat

Tips mencegah perut terasa enek yang pertama adalah menerapkan pola makan yang sehat. Pastikan Anda selalu makan teratur, sebanyak tiga kali sehari. Serta dengan porsi yang cukup, tidak kurang maupun tidak dilakukan secara berlebihan.

Selain itu, pastikan untuk mengunyah makanan Anda secara perlahan, juga memilih menu-menu yang sehat dan tinggi serat.

2. Gaya Hidup Sehat

Anda pun harus menerapkan gaya hidup yang sehat. Selain untuk mencegah perut terasa enek, hal ini juga penting untuk meningkatkan kesehatan tubuh secara umum. 

Rajin berolahraga, mengurangi terjaga hingga larut malam, juga menghindari untuk merokok dan minum minuman beralkohol akan sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

3. Kelola Stres

Anda pun bisa mencegah timbulnya rasa enek ini dengan mengelola stres. Berikan waktu untuk tubuh dan pikiran Anda menjadi rileks dengan beristirahat cukup, melakukan aktivitas yang menyenangkan, hingga rutin melakukan yoga dan meditasi.

4. Konsultasi Medis

Ingat, rasa enek pada perut ini bisa menjadi gejala yang sangat umum dan merujuk pada berbagai kondisi medis. Karenanya, jika rasa enek ini terjadi secara berkelanjutan, maka sangat penting untuk melakukan konsultasi dengan dokter demi menemukan penyebab yang sebenarnya.

Setelah itu, dokter dapat memberikan pengarahan tentang bagaimana langkah pengobatan yang perlu diambil, perawatan yang bisa Anda lakukan secara mandiri, serta apa saja yang dapat dilakukan sebagai upaya pencegahan.

5. Mengoleskan Minyak Angin 

Rasa enek pada perut memang sangat mengganggu, serta dapat terjadi kapanpun dan dimanapun tanpa kita duga sebelumnya. Karenanya, penanganan yang cepat dan efektif sangat diperlukan untuk meredakan rasa enek ini.

Nah, kabar baiknya, Safe Care Minyak Angin Lemongrass dapat membantu Anda untuk mengatasi rasa enek di perut. Terlepas dari apapun penyebabnya, minyak angin lemongrass ini dapat mengurangi rasa begah, mual, hingga nyeri pada perut. Karenanya cocok untuk digunakan sebagai pertolongan pertama.

 

 

Penggunaan Safe Care Minyak Angin Lemongrass ini pun cukup mudah, Anda dapat langsung mengaplikasikannya pada perut, mencampurkannya pada air hangat lalu dikompreskan, atau menghirup aromanya untuk menghilangkan pening yang menyertai rasa enek tersebut.

Tak hanya itu, kemasannya yang praktis dan aman pun memudahkan Safe Care Minyak Angin Lemongrass untuk dibawa kemanapun, serta memudahkan untuk digunakan kapan saja. Menarik, bukan?

 

Baca Juga: Cara Menghilangkan Rasa Enek di Perut

 

Yuk, segera beli Safe Care Minyak Angin Lemongrass di toko, swalayan, hingga marketplace langganan Anda sekarang juga!

 

Sumber:

  1. Perut terasa tidak nyaman disertai rasa mual. Alodokter. Ditinjau oleh dr. Tirtawati Wijaya, SE. Diakses 2024
  2. Mual. Halodoc. Diakses 2024
  3. Tanda-Tanda Dan Cara Mengatasi Infeksi Pencernaan. Eka Hospital. Diakses 2024
  4. Faktor-faktor yang Menyebabkan Rasa Mual. Kementrian Kesehatan RI. Diakses 2024
  5. Brian, L., Parkman, H., & Camilleri, M. 2018. Chronic Nausea and Vomiting: Evaluation and Treatment. American Journal of Gastroenterology, 113(5), pp. 647-59. Diakses 2024
  6. American Pregnancy Association. 2018. Nausea During Pregnancy: Causes, Management and Concerns. Diakses 2024
  7. National Health Service UK. 2021. Health A-Z. Feeling Sick (Nausea). Diakses 2024

Tulis Komentar

Login dahulu untuk membuat komentar

Komentar

Belum ada komentar